Halaman

Sabtu, 08 Juni 2013

Cara Atasi Jerawat dengan Bahan Alami dari Dapur Rumah Anda

Setiap remaja tentu pernah mengalami jerawatan di wajah. Bahkan bagi remaja wanita, kemunculan jerawat diwajah cukup membuat rasa percaya diri seseorang akan berkurang. Sehingga tak jarang mereka menggunakan bahan-bahan khusus untuk menghilangkan jerawat. Jika kamu telah menggunakan beberapa cara untuk menghilangkan jerawat, tetapi jerawat tak juga mau pergi. Maka apa salahnya mengatasinya dengan menggunakan bahan-bahan alami, yang pastinya sangat aman untuk kulit wajah. Dilansir dari Boldsky, berikut cara mudah menghilangkan jerawat dengan bahan alami:

1. Madu

Madu bukan hanya bisa membuat kulit menjadi lembut, kencang, dan lemap. Khasiat dan manfaat madu untuk kecantikan wajah sudah lama digunakan banyak wanita. Selain dapat menghaluskan wajah, madu juga bisa memerahkan bibir cantik anda. Madu
banyak mengandung khasiat alami yang mampu menghilangkan bekas-bekas jerawat di wajah anda karena madu memiliki antioksidan yang bisa membersihkan kulit. Penyebab munculnya jerawat adalah tersumbatnya pori-pori kulit oleh kotoran. Madu memiliki khasiat melawan infeksi akibat sumbatan tersebut serta mampu menarik kotoran keluar pori-pori. Madu juga dapat membunuh bakteri yang menyebabkan jerawat di wajah anda.Jika anda mengalami masalah noda bekas jerawat, anda dapat menghilangkan dengan madu hangat yang sudah dipanasi terlebih dahulu. Oleskan madu yang masih hangat ke bagian-bagian wajah yang ada bekas jerawatnya. Tunggu 2 – 3 jam, kemudian bilas dengan air hangat. Lakukan secara rutin setiap hari agar bekas jerawat pada muka dapat hilang secara alami.

2. Garam dapur
Siapa siich yang g tau garam ?? Yup salah satu bumbu dapur ini selalu digunakan pada setiap masakan sebagai penyedap rasa, selain sebagai salah satu bumbu dapur terpenting, ternyata garam juga mempunyai manfaat bagi kecantikan kulit dan wajah kita lloh sobat .Cantik itu mahal. Kata-kata tersebut ada benernya juga loch sahabat, tetapi cantik itu juga terlalu mahal jika kita bisa mengetahui berbagai manfaat dari rempah-rempah tradisional. Sebut saja salah satunya adalah garam. Yup bumbu dapur yang mempunyai rasa asin itu ternya mempunyai manfaat yang tidak sedikit loch bagi kecantikan kulit dan wajah.Untuk memakai bahan yang satu ini, kamu bisa mencampurkannya dengan perasan lemon. Lalu, oleskan ke wajah. Ketahuiah bahwa garam laut merupakan salah satu scrub wajah terbaik yang berguna untuk menghilangkan jerawat.

3. Lemon

Siapa yang tak kenal dengan buah yang satu ini, buah lemon. Warnanya yang kuning terang dan rasanya yang asam sering dijadikan sebagai minuman yang menyegarkan. Lemon adalah salah satu jenis jeruk yang memiliki rasa asam kuat. Kandungan vitaminB, C, fosfor dan karbohidrat, tidak aneh jika lemon dijadikan sebagai bahan kosmetika dan obat kesehatan lainnya. Buah lemon nampaknya memang berkhasiat untuk kecantikan. Selain bisa melembapkan, lemon juga bisa dipakai untuk mengobati jerawat pada wajah. Jeruk lemon ternyata mampu menghilangkan jerawat kecil. Caranya, dengan mencampurkan sari lemon dengan air secukupnya. Setelah sari lemon tersebut larut di dalam air oleskan campuran lemon dengan menggunakan kapas ke permukaan jerawat.Pijat kulit dengan air perasan lemon atau usapkan irisan lemon pada wajah Diamkan selama 15 menit atau hingga benar-benar kering. Selain dioleskan air perasan lemon ini tentunya bisa diminum. Tentunya selain membugarkan tubuh juga mencegah dan mengobati jerawat dari dalam tubuh.

4. Tomat

Buah tomat telah lama dikenal selain sebagai bahan makanan juga memiliki manfaat yang cukup banyak untuk kesehatan terutama digunakan untuk mengobati beberapa penyakit ringan. Hal ini tidak terlepas dari kandungannya yang memiliki Vitamin C dan Vitamin A dosis tinggi serta antioksidan (lycopene). Karena kandungannya tersebut buah tomat bermanfaat untuk memutihkan kulit dan menghilangkan jerawat. Jika Anda memiliki masalah kulit ringan (terutama dengan jerawat), tidak ada salahnya untuk mencoba mengambil manfaat tomat untuk menghilangkan jerawat. Berikut ini beberapa tips terkait manfaat tomat untuk kesehatan wajah . Kelebihan produksi sebum menjadi salah satu tumbuhnya jerawat. Untuk itu, biasakan untuk memijat kulit wajah dengan irisan tomat secara perlahan atau Hancurkan 1 buah tomat hingga menjadi seperti bubur kemudian balurkan ke seluruh wajah Anda, termasuk daerah yang tidak ada jerawatnya. Biarkan nutrisi pada tomat meresap ke wajah Anda. Setelah kurang lebih satu jam, cuci dengan air hangat kemudian keringkan wajah. Anda dapat menjalankan perawatan ini selama seminggu untuk menghilangkan jerawat.Resep lainnya yang dapat digunakan untuk menghilangkan jerawat adalah dengan mencampurkan buah tomat dan mentimun (perbandingannya 1:1). Hancurkan kedua bahan tersebut kemudian balurkan ke wajah dan diamkan selama 10-15 menit.

5. Oatmeal

Ketahuilah bahwa oatmeal bisa digunakan untuk menyembuhkan jerawat dan masalah kulit lainnya. Pijatlah wajah dengan oatmeal dan susu secara perlahan. Cara tersebut bisa mengelupas kulit, menghilangkan sel-sel kulit mati, dan mengurangi bekas jerawat.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar